KuraKon - Jilid 3 Bab 2 Bagian 5 - Lintas Ninja Translation

Bab 2
Kencan
(Bagian 5)

Sepulangnya dari toko manisan yang ia kunjungi bersama Shisei, Saito mempersiapkan dirinya secara mental di depan pintu masuk rumahnya. Meskipun ini semua diperlukan untuk menghibur teman sekamarnya itu, jadi untuk mengobrol, merupakan yang pertama bagi Saito untuk mengajukan saran semacam itu. Membayangkan reaksi seperti apa yang akan Akane tunjukkan, jantungnya mulai berdebar lebih cepat.

Kamu bisa melakukannya, Saito!

Saito menampar pipinya dengan telapak tangannya, dan memasuki sarang naga— maksudnya dapur. Akane bahkan tidak berbalik ke arah Saito, dan terus mengaduk telur di dalam panci. Bahkan gerakan tangannya sama sekali tidak memiliki tenaga seperti biasanya. Saito pun berdeham.

"E-Em…Aku ingin membicarakan sesuatu, apa sekarang waktu yang tepat?"

"…Berapa lama kita akan mengobrol?"

"Sebentar saja, oke!"

"Aku sedang sibuk, jadi ayo kita selesaikan saja." Akane tetap blak-blakan seperti biasanya.

Kemungkinan Saito ditolak saat ini cukup tinggi. Namun, tidak ada ruginya mempertaruhkan keberuntungannya di ponsel. Saito batuk, dan terus melanjutkan.

"Haruskah kita pergi ke suatu tempat akhir pekan ini? Jalan-jalan sebentar."

"Fueh!?" Akane mengeluarkan suara bernada tinggi yang belum pernah didengar oleh Saito sebelumnya, saat ia berbalik. "Ja-Jalan-jalan…? Bukan untuk memasok makanan…?"

"I-Iya, aku tidak membahas soal stok atau pasokan, tetapi ini rekreasi. Aku rasa mungkin perubahan suasana tidak ada salahnya." Saito mengulurkan tangan kanannya ke udara.

Ini merupakan bahasa tubuh yang mencurigakan dari seorang orator, tetapi Saito tidak bisa diam saja dan tidak melakukan apa-apa. Melihat hal ini, Akane memberi Saito ekspresi yang ragu.

"Me-Mengapa denganku…? Biasanya, kamu akan mengajak Shisei-san untuk hal ini, bukan…?"

"I-Itu benar, tetapi…Ba-Bagaimana kalau kita nonton film ke bioskop…?"

"Fi-Film!?" Bahu Akane berkedut.

"Dan setelah filmnya selesai, kita bisa melihat-lihat ke toko manisan dan semacamnya."

"Toko manisan!?" Akane sempoyongan ke belakang.

"Tidak ada maksud apa-apa kok, aku cuma ingin kita pergi bersama selama sehari."

"Bersama selama sehari—!?" Wajah Akane berubah menjadi semerah tomat.

Tentu saja, Saito tidak bisa melakukan yang lebih baik dari Akane, karena uap akan naik dari kepalanya. Keheningan yang canggung memenuhi dapur itu, saat Saito mengutuk dirinya sendiri karena mengemukakan rencana itu. Tiba-tiba, aroma terbakar menusuk hidungnya.

"He-Hei! Bukankah kamu sedang memasak sesuatu saat ini!?"

"Kyaaaaaa!?" Akane berbalik arah untuk melihat asap hitam yang mengepul dari panci.

Akane dengan panik memadamkan apinya, mengambil panci, lalu berlari ke luar dapur. Namun, dia segera kembali, dan berdiri di kusen pintu. Dia sudah kehabisan napas, lalu dia memelototi Saito dengan air mata yang mengalir di matanya.

"Ti-Tidak masalah..."

"Apanya!?"

"Pergi denganmu di akhir pekan! Kamu sudah membantuku dalam belajar, maka dari itu! Tetapi, tidak usah ke hotel, oke!?" Akane melompat keluar dari pintu depan dengan panci di tangannya.

"Kamu mau pergi ke mana!? Apa kamu benar-benar tidak masalah!?"

Saito bahkan tidak diberi kesempatan untuk istirahat, saat ia mengejar Akane yang mengamuk.


←Sebelumnya          Daftar Isi          Selanjutnya→

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama