Shimotsuki-san wa Mob ga Suki [WN] - Seri 2 Bab 132 - Lintas Ninja Translation

Baca-shimotsuki-san-wa-mob-ga-suki-wn-seri-2-bab-132-lintas-ninja-translation

Bab 132
(Interlud 1) Kirari Asakura Setelah Itu

<"…Perhatikan aku sekarang.">

Dengan satu kata itu, dia akhirnya dapat mengeluarkannya dari air.

(Aku pasti akan membuatmu melihat balik ke arahku!)

Dia bersumpah dengan tegas dalam hati.

Dia berjanji dalam hati bahwa dia akan menunjukkan pada Kotaro Nakayama, yang sudah menyangkal segalanya, kalau dia bisa bahagia lagi.

Saat itu merupakan akhir Bulan Oktober. Festival sudah berakhir dan dia kembali ke kehidupan normalnya… dia mengubah gaya rambutnya.

(Aku sudah muak dengan rambut pirang… tetapi kalau rambutku balik lagi jadi hitam, aku akan tampak seperti aku saat masih SMP, jadi mungkin akan aku ganti jadi coklat saja?)

Di tempat penataan rambut, dia mengubah kesannya soal dirinya sepenuhnya.

Dia mau melupakan kata-kata Kotaro Nakayama, "Siapa sih kamu sebenarnya?" Dia mau membentuk dirinya yang baru dengan tegas untuk melupakan satu kalimat itu.

Dia mengubah warna rambutnya dari pirang jadi coklat.  Dia juga berhenti memakai lensa kontak berwarna dan mulai memakai kacamata berbingkai merah. Dalam benaknya, itu merupakan perpaduan antara dirinya waktu SMP dan SMA.

"Aku itu diriku apa adanya!"

Saat dia memberi tahu Kotaro Nakayama, bahwa Kirari Asakura itu Kirari Asakura apa adanya.

Baik dirinya saat SMP maupun saat SMA itu Kirari Asakura. Itu sebabnya dia berani mencampurkan keduanya. Dia suka penampilannya.

(Aku bukanlah seorang gyaru, yang tidak serius, tidak setengah-setengah, tetapi… ini lumayan, bukan?)

Dan ada satu hal lagi yang sudah berubah.

Dia mulai membaca buku lagi. Bukannya dia mau kembali seperti saat masa SMP-nya, tentu saja, tetapi cuma mengingat kalau dia menyukai kisah.

(Memang sudah lama ya, sejak aku terakhir kali membacanya, tetapi… ini masih menarik.)

Karya-karya yang dulunya dia sukai tetap menyapa Kirari dengan hangat seiring berjalannya waktu. Menikmati kesenangannya, dia membenamkan dirinya dalam katarsis setelah membacanya.

Ryoma Ryuzaki memang belum datang lagi ke sekolah sejak Festival Budaya, yang memberinya waktu untuk melakukannya, dan itu merupakan hobi yang tepat untuknya.

Dia akan bohong kalau dia bilang bahwa dia tidak peduli pada cowok itu.

Namun dia sudah memutuskan untuk berhenti menjalani hidupnya cuma untuk terikat dengan Ryoma Ryuzaki.

Jadi dia mulai dengan menginjakkan kakinya di lantai. Begitu Ryoma Ryuzaki kembali ke sekolah, kompetisi akan dimulai kembali. Sampai saat itu, dia memutuskan untuk menganggapnya sedang istirahat.

(Hmmm… seperti ini?)

Waktu istirahat makan siang tiba. Aku memang biasanya makan dengan Ryoma Ryuzaki sebelumnya, tetapi hari ini aku makan sendirian. Aku baca buku sambil diam-diam makan kue, menikmati waktuku sendirian.

Itu merupakan kehidupan yang sama seperti saat dia masih SMP.

Tetapi ada sesuatu yang kurang, dan dia memiringkan kepalanya.

Dia merasa seperti dia menikmati dirinya agak lebih dari itu saat itu. Saat dia merenung, mencari alasannya, ...bahunya tiba-tiba ditepuk.

"Mengejutkan, Asakura-san, kamu sedang baca buku, bukan?"

Saat dia berbalik, ada seorang cewek berkacamata dengan bingkai hitam.

Itulah Niou Futako, Ketua Kelas dengan kuncir kepang khasnya.

"Eh Niko-chan, kan? Tidak biasanya kamu mengobrol denganku."

"Tidak, kamulah yang tidak biasanya. Aku terkejut melihatmu baca novel untuk pertama kalinya terlepas dari penampilanmu yang mencolok."

Niou Futako agak tersenyum.

Sikap ramah itu jauh lebih membingungkan buat Kirari.

Sampai beberapa waktu yang lalu, Niou bersikap jutek pada Kirari. Saat dia memanggil "Niko-chan", dia tampak benar-benar jijik..., tetapi hari ini dia tampaknya sedang dalam suasana hati yang lebih baik.

"Apa yang sedang kamu baca? Tolong beri tahu aku kalau kamu tidak keberatan."

Tampaknya, dia sepertinya tertarik pada buku

(Kalau dipikir-pikir lagi, Niko-chan juga suka kisah ya?)

Dia mengingatkan dirinya sendiri kalau dia sangat menyukai kisah sampai-sampai dia bahkan menulis naskah drama.

Dia tahu perasaan itu, jadi Kirari membalas senyumannya.

"Ini novel ringan, kamu tahu? Mungkin bukan genre yang kamu sukai, Niko-chan."

"Novel ringan… novel ringan. Aku biasanya cuma baca literatur murni dan dongeng asli, tetapi aku sudah memikirkan untuk mencoba baca novel ringan juga akhir-akhir ini. Tetapi aku ragu-ragu karena aku tidak tahu mesti mulai dari mana."

"Heh, …apa kamu mau aku pinjamkan ini padamu? Aku punya banyak novel ringan. Aku punya banyak rekomendasi."

Adapun dia, dia tidak terlalu memikirkan hal itu.

Dia cuma dengan santainya menyarankan ide itu, tetapi Niko tampak sangat senang, mengendurkan pipinya, dan meraih tangan Kirari.

"Apa kamu yakin? Aku sangat bahagia! Sebenarnya, alasannya yaitu karena aku tidak punya banyak uang saku dan aku tidak mampu menghabiskan banyak uang untuk beli buku. Soalnya, novel ringan dapat dengan mudah melebihi sepuluh jilid saat sudah jadi seri, jadi  pikir itu akan sulit… Terima kasih banyak!"

Niou Futako jadi sangat senang.

Melihat sikapnya yang bahagia, Kirari tiba-tiba sadar kalau dia juga bahagia.

(…Hah? Perasaan ini…mungkin sama seperti saat aku masih SMP.)

Tidak cukup cuma dengan membaca karya.

Namun berkat Niou Futako yang mengobrol dengannya, dia ingat betapa menyenangkannya dirinya saat itu.

Alasannya sudah jelas.

(Begitu ya… Aku ingat waktu itu ada Ko-kun di sebelahku.)

Dia ingat saat-saat dia masih SMP.

Saat itu, cowok itu ada di sebelahnya.

Kirari selalu berpikir kalau dia sudah hidup sendirian saja, tetapi sebenarnya dia tidaklah sendirian…

(Ah, jadi begitu..., aku kehilangan sesuatu yang penting saat aku jadi siswi SMA.)

Dia mengingatnya setelah sekian lama.

Mengingat saat-saat itu, dia tiba-tiba menangis...

Support kami demi kelancaran penerjemahan novel ini melalui https://trakteer.id/lintasninja/

←Sebelumnya          Daftar Isi          Selanjutnya→

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama